Rapat Kerja bertopik Adminduk Tertib, Sinergi Kuat: Optimis Pemilu 2024 Aman, Jurdil, dan Damai

Guna mendukung kelancaran penyelenggaraan Pemilu 2024 di DIY, Biro Tata Pemerintahan menggelar Rapat Kerja bertopik Adminduk Tertib, Sinergi Kuat: Optimis Pemilu 2024 Aman, Jurdil, dan Damai. Rapat kerja kali ini mendatangkan dua narasumber yang berasal dari KPU (@kpudiy) dan Polda (@poldajogja). Rapat dihadiri oleh perwakilan Polres/Polresta se-DIY serta perwakilan Lurah selaku pemangku keistimewaan.

Dalam sambutannya, KPH Yudanegara, Ph.D selaku Kepala Biro menyampaikan pentingnya sinergi dan kolaborasi antarstakeholder dalam mewujudkan Pemilu yang aman dan damai. Menurut Bawaslu, pada Pemilu 2019 DIY menempati 5 besar provinsi paling rawan masalah Pemilu. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor seperti masyarakat DIY yang majemuk, banyaknya penduduk luar yang mengenyam pendidikan di DIY, serta tingginya generasi Z dalam DP4 yang mencapai 432.568 pemilih dari 2,8 juta DPT di DIY. Untuk mengantisipasi potensi kerawanan pada Pemilu mendatang peran kalurahan selaku tingkat pemerintahan yang paling dekat dengan masyarakat menjadi sangat penting dalam memonitor kondisi trantibum melalui polisi RW dsn Jaga Warga.

Dalam hal adminduk, Biro Tata Pemerintahan selaku koordinator Dinas Dukcapil di DIY memastikan seluruh penduduk di DIY terutama yang akan menjadi pemilih pada Pemilu 2024 dapat terfasilitasi adminduknya dan memiliki dokumen adminduk berupa KTP-el dan KK. Termasuk juga bagi mereka yang tepat berusia 17 tahun di hari pemungutan suara.

Harapannya melalui rapat ini dapat terjalin koordinasi dan sinergi yang semakin kuat antara KPU, Kepolisian, Kalurahan, dan stakeholder lainnya dalam mewujudkan Pemilu 2024 yang aman, jurdil, dan damai.

#pemilu
#pemilu2024
#pemiluaman
#pemiludamai


Share

Comments ()