Pelayanan Posbindu bagi Pegawai Biro Tata Pemerintahan

Kesehatan adalah harta yang paling mahal. Untuk memonitor kondisi kesehatan para pegawai di lingkunganya, Pemda DIY rutin menyelenggarakan posko binaan terpadu penyakit tidak menular (Posbindu PTM) bagi setiap instansi secara terjadwal. Pemeriksaan yang dilakukan meliputi pemeriksaan fisik (pengukuran tekanan darah, berat badan dan lingkar perut) serta pemeriksaan darah (asam urat, gula darah dan kolesterol). Tampak Kepala Bagian Bina Pemerintahan Kalurahan/Kelurahan dan Kapanewon/Kemantren, KPH Yudhonegoro mengikuti serangkaian pemeriksaan Posbindu PTM pada kesempatan kali ini. Harapannya dengan mengetahui kondisi kesehatan diri sendiri, para pegawai khususnya Biro Tapem dapat menjaga asupan gizi serta bergaya hidup lebih sehat. -Mon


Share

Comments ()